Jumat, 29 Juni 2012

Manusia Dan Harapan

Harapan adalah suatu kalimat yang bermakan sesuatu yang kita inginkan bisa terjadi nantinya. Setiap manusia mempunyai banyak pemikiran tentang harapan - harapan yang ingin terwujudkan. Harapan biasanya berhubungan dengan keinginan yang kuat yang ingin di wujudkan. 

Jalan yang ditempuh untuk mencapai sebuah harapan itu tak seindah dan semudah yang kita bayangkan tapi itulah sebuah tantangan kita untuk mewujudkan sebuah harapan. Harapan juga harus dilandasi sebuah keinginan yang kuat untuk mencapai sebuah harapan. Dapat dikatakan bahwa harapan itu adalah sebuah rencana besar karena dalam harapan kita merencanakan sesuatu yang harus terwujud. 


Menurut Abraham Maslow mengkategorikan kebutuhan manusia menjadi lima macam. Lima macam kebutuhan manusia itu merupakan lima harapan manusia. Lima macam harapan itu ialah
      1.     Harapan untuk memperoleh kelangsungan hidup (survival).
      2.     Harapan untuk memperoleh keamanan (safety).
      3.     Harapan untuk memiliki hak dan kewajiban untuk mencintai dan dicintai (beloving and love).
      4.     Harapan memperoleh status atau untuk diterima atau di akui lingkungan.
      5.     Harapan untuk memperoleh perwujudan dan cita-cita (self actualization).


banyak banyaklah berharap supaya kita bisa berusaha atau ada dorongan motivasi untuk mewujudkan harapan menjadi kenyataan

Manusia Dan Kegelisahan

Kegelisahan adalah perasaan yang tidak karuan yang ada di dalam hati yang membuat kita cemas atau memikirkan sesuatu yang kurang baik yang terjadi pada kita dan orang lain.

Takut atau gelisah menurut istilah biasanya disebut ansietas. Ansietas merupakan suatu jenis neurosis yang tanda utamanya adalah rasa cemas atau takut berkebihan, sering sekali datangnya secara tiba- tiba, timbul sebagai akibat dari adanya konflik internal atau konflik dari dalam hati, misalnya perasaan tentang kehilangan seseorang atau sesuatu yang dicintainya.

Tragedi dunia modern tidak sedikit dapat menyebabkan kegelisahan. Hal ini mungkin akibat kebutuhan hidup yang meningkat, rasa individualistis dan egoisme, persaingan dalam hidup, keadaan yang tidak stabil, dan seterusnya. Kegelisahan dalam konteks budaya dapatlah dikatakan sebagai akibat adanya instink manusia untuk berbudaya, yaitu sebagai upaya untuk mencari “kesempurnaan”. Atau, dari segi batin manusia, gelisah sebagai akibat noda dosa pada hati manusia. Dan tidak jarang akibat kegelisahan seseorang, sekaligus membuat orang lain menjadi korbannya.

Dalam hal kegelisahan ini jika sudah menjadi patokan dalam diri kita dan lebih kuat sisi negatifnya, kemungkinan akan hadir kegelisahan yang baru, seperti merasa diasingkan, merasa kesepian, apa yang kita lakukan tidak pasti keadaannya sehingga merasa dipermainkan padahal kegiatan yang anda lakukan sebenarnya belum benar dan malah berfikir diluar apa yang dipikirkan manusia yang lainnya.

Manusia Dan Tanggung Jawab

Tanggung jawab adalah kesadaran manusia akan tingkah laku atau perbuatannya yang di sengaja maupun yang tidak di sengaja.tanggung jawab juga berarti berbuat sebagai perwujudan kesadaran akan kewajiban. Tanggung jawab itu bersifat kodrati,artinya sudah menjadi bagian hidup dari manusia bahwa setiap manusia dibebani dengan tangung jawab. Apabila di kaji tanggung jawab itu adalah kewajiban yang harus di pikul sebagai akibat dari perbuatan pihak yang berbuat.
 
Jenis - jenis
Tanggung jawab terhadap diri sendiri
Tanggung jawab terhadap diri sendiri menentukan kesadaran setiap orang untuk memenuhi kewajibannya sendiri dalam mengembangkan kepribadian sebagai manusia pribadi. Dengan demikian bisa memevahkan masalah-masalah kemanusiaan mengenai dirinya sendiri menurur sifat dasarnya manusia adalah mahluk bermoral, tetapi manusia juga pribadi. Karena merupakan seorang pribasi maka manusia mempunyai pendapat sendiri, perasaan sendiri, berangan-angan sendiri. Sebagai perwujudan dari pendapat, perasaan dan angan-angan itu manusia berbuat dan bertindak. Dalam hal ini manusia tidak luput dari kesalahan, kekeliruan, baik yang sengaja maupun yang tidak.

Tanggung jawab terhadap keluarga
Keluarga merupakan masyarakat kecil. Keluarga terdiri dari suami, ister, ayah, ibu anak-anak, dan juga orang lain yang menjadi anggota keluarga. Tiap anggota keluarga wajib bertanggung jawab kepada keluarga. Tanggung jawab ini menyangkut nama baik keluarga. Tetapi tanggung jawab juga merupakan kesejahteraan, keselamatan dan kehidupan.
 
Tanggung jawab terhadap masyarakat
Pada hakekatnya manusia tidak bisa hidup tanpa bantuan manusia lain, sesuai dengan kedudukannya sebagai mahluk sosial. Karena membutuhkan manusia lain maka ia harus berkomunikasi dengan manusia lain. Sehingga dengan demikian manusia disini merupakan anggota masyarakat yang tentunya mempunyai tanggung jawab seperti anggota masyarakat yang lain agar dapat melangsungkan hidupnya dalam masyrakat tersebut. Wajarlah apabila segala tingkah laku dan perbuatannya harus dipertanggung jawabkan kepada masyarakat.
 
Tanggung jawab kepada Bangsa / Negara
Suatu kenyataan lagi, bahwa tiap manusia, tiap individu adalah warga negara suatu negara. Dalam berpikir, berbuat, bertindak, bertingkah laku manusia tidak dapat berbuat semaunya sendiri. Bila perbuatan itu salah, maka ia harus bertanggung jawab kepada negara
 
Tanggung jawab terhadap Tuhan
Tuhan menciptakan manusia di bumi ini bukanlah tanpa tanggung jawab, melainkanuntuk mengisa kehidupannya manusia mempunyai tanggung jawab lngsung terhadap Tuhan. Sehingga tindakan manusia tidak bisa lepas dari hukum-hukum Tuhan yang dituangkan dalam berbagai kitab suci melalui berbagai macam agama. Pelanggaran dari hukum-hukum tersebut akan segera diperingatkan oleh Tuhan dan juga dengan peringatan yang keraspun manusia masih juga tidak menghiraukan maka Tuhan akan melakukan kutukan. Sebab dengan mengabaikan perintah-perintah Tuhan berarti mereka meninggalkan tanggung jawab yang seharusnya dilakukan manusia terhadap Tuhan sebagai penciptanya, bahkan untuk memenuhi tanggung jawab, manusia perlu pengorbanan.

Saya sebagai manusia juga punya tanggung jawab. seperti kepada orang tua, adik dan kakak serta orang -orang lain d sekitar kita. dalam hal pelajaran dan bekerja pun ada. kehidupan kita tidak terlepas dari tanggung jawab